Review Buku The Calm Investor Karya Teguh Hidayat

Hello guys! Setelah sekian purnama akhirnya aku bisa kembali menuliskan review buku. Pada kesempatan ini aku akan mengulas buku yang wajib dimiliki oleh investor pemula berjudul The Calm Investor! karya mas Teguh Hidayat. 

Tulisan ini akan menjadi review kedua tentang buku, setelah novel kata karya rintik sendu yang aku ulas tahun lalu. Ternyata sudah lama juga ya kegiatan membaca ini aku tinggalkan dari rutinitas harian. Duh memangnya selama ini aku ngapain aja? (tepok jidat sendiri)

Sejak menginjak kepala dua beberapa bulan lalu, aku merasa ada beberapa hal yang berubah dalam diri. Salah satunya adalah pilihan buku yang akan dibaca. 

Jika umur belasan tahun lalu aku sering membaca novel-novel teenlit dengan kisah romansa anak remaja. Sekarang pilihanku jatuh pada buku-buku untuk self-improvement, seperti buku yang akan aku ulas ini.


Deskripsi Buku

Buku The Calm Investor adalah sebuah catatan investor fundamentalis untuk tetap tenang dalam menyikapi naik turunnya harga saham, dan untuk mengatasi rasa panik, serakah, tidak sabaran, serta tekanan-tekanan psikologis lainnya dalam berinvestasi di pasar modal.

Awalnya aku nggak berniat untuk membeli buku The Calm Investor! saat menemani seorang teman ke toko buku. Namun, saat berjalan melewati buku ekonomi dan investasi buku bercover putih ini berhasil menarik perhatianku. 

Alasanku membeli buku ini adalah keunikannya. Saat buku-buku lain yang berjejer di rak mengiming-imingi ilmu tentang investasi, analisis fundamental, analisis teknikal, tips keuangan, dan lain sebagainya. Buku ini justru menyuguhkan ilmu tentang psikologi seorang investor.
 
Daebak! Aku harus membawa buku ini pulang, batinku saat itu. Karena buku inilah yang selama ini aku cari. Sebagai investor yang masih pemula di dunia pasar modal tentu pengalamanku sangat minim. 

Terlebih di tahun keduaku berinvestasi pada 2020 lalu, aku melakukan kesalahan besar (menurutku) sebagai seorang investor akibat dari ketidakstabilan emosi dan pikiran. Sehingga aku menjadi salah satu investor yang panik saat IHSG ambruk di awal pandemi Covid-19.

Setelah mengambil buku ini dari rak. Aku melirik ke nama penulisnya.
Kok tidak asing?
Benar saja, penulis dari buku ini adalah mas Teguh Hidayat. Meskipun belum pernah bertemu secara langsung, beliau adalah salah satu orang yang berpengaruh dalam hidupku di dunia investasi. 

Di akhir masa SMA dulu aku sering membaca artikel di blog beliau tentang analisis fundamental. Dari sanalah awal mula minat investasiku tumbuh.

buku investasi teguh hidayat
Buku The Calm Investor


Detail Buku

Judul Buku : The Calm Investor!
Penulis : Teguh Hidayat
Tahun Terbit : 2016
Penerbit : Kompas Gramedia
Jumlah halaman : 210 
ISBN : 978-602-02-8063-9
Harga P. Jawa : Rp 70.000,-


Sinopsis Buku

Warrent Buffet, investor saham legendaris dan salah satu orang terkaya di dunia mengatakan bahwa : 
“Investasi saham itu mudah kalau Anda bisa mengendalikan emosi Anda.” 

Tapi pertanyaannya bagaimana cara untuk mengendalikan emosi tersebut? 

Bagaimana caranya agar seorang investor bisa mengelola portofolionya tanpa perasaan cemas, deg-degan, atau gelisah?

Karena sering kali, kesalahan yang dilakukan seorang investor, yang pada akhirnya menyebabkan kerugian atau berkurangnya nilai keuntungan yang diperoleh, bukan karena dia tidak tahu cara menganalisis, tapi karena ia mudah merasa panik atau serakah sehingga tidak mampu bertindak secara logis. Tapi sayangnya investor seperti inilah yang banyak terdapat di bursa saham di Indonesia, dan alhasil kerugian besar-besaran kemudian menjadi cerita yang biasa.

The Calm Investor! Sesuai judulnya adalah buku tentang kontrol emosi dalam berinvestasi di pasar modal, yang bertujuan untuk mentransformasi Anda menjadi investor yang tenang dan sabar, tidak emosional, mampu membeli dan menjual saham berdasarkan analisis yang logis dan bukan karena perasaan takut atau serakah, dan bisa tidur nyenyak di malam hari tanpa sedikit pun khawatir soal bagaimana saham Anda keesokan harinya. Orang-orang mengatakan bahwa investasi saham itu 90% emosi dan 10% analisis, jadi, selamat! Anda baru saja menemukan buku yang mengupas tuntas bagian 90% tersebut.


Cover Buku

Buku The Calm Investor memiliki sampul berupa soft cover yang dominan dengan warna putih. Tulisan judul di cover buku ini cukup menarik karena menampilkan tanda naik dan turun khas saham. Di atasnya, terdapat objek-objek tentang dunia investasi.


Sudut Pandang

Dalam penyampaiannya, penulis memposisikan dirinya sebagai orang pertama dengan menggunakan kata “Saya”. Di beberapa bagian juga terdapat percakapan sehari-hari antara penulis dengan tokoh-tokoh terpilih di hidupnya.


Gaya Bahasa

Buku The Calm Investor ditulis dengan gaya bahasa yang santai dan ringan. Hal tersebut membuatku sebagai pembaca merasa seolah sedang berdialog langsung dengan penulis. 

Dalam tulisannya, penulis banyak bercerita alias sharing dan mengaitkan saham dengan kegiatan sehari-hari. Di peralihan antar bab lain terdapat ilustrasi gambar untuk merefresh fikiran.
ilustrasi gambar investor
Ilustrasi di buku The Calm Investor!
Di beberapa bagian, penulis memberikan penekanan pada kata maupun kalimat tertentu yang dirasa penting dengan memboldnya. Meskipun sederhana, hal tersebut sangat membantu karena membuat pembaca tidak jenuh. 


Amanat dari Buku

Ada banyak hal yang aku pelajari dari buku dengan 7 bab ini. Selain psikologi seorang investor, aku belajar tentang pengalaman dan nilai-nilai kehidupan. Meskipun bukan buku romansa cinta, tapi bagian akhir buku ini berhasil membuatku menitihkan air mata.


Mengenal Kepribadian Seorang Investor

Kepribadian adalah sesuatu yang sangat erat dan melekat pada diri seseorang. Tentu setiap manusia memiliki kepribadiannya masing-masing. Ada orang yang hemat, ada pula yang boros. Ada manusia yang pendiam, ada pula yang suka bicara. 

Lalu bagaimana kepribadian yang seharusnya dimiliki seorang investor? Buku ini akan menjawab pertanyaanmu tersebut. Bahkan dengan contoh kecil yang sering kita temui sehari-hari dan mungkin tidak akan pernah kamu duga sebelumnya. 


Dewasa Bukan Perkara Usia

Pernahkah kamu ketemu orang dewasa yang sifatnya seperti anak kecil? Atau justru sebaliknya, anak kecil yang memiliki sifat dewasa?

Dari hal tersebut kita bisa belajar bahwa menjadi dewasa bukan perkara usia, tapi pola pikir. Hal inilah yang ditekanan oleh penulis. Selain itu, dari buku ini kita juga bisa belajar gaya hidup seorang investor.


Quotes Favorit di Buku

Sebenarnya ada banyak kutipan yang aku sukai dari buku ini. Berikut tiga kutipan ter-favorit bagiku yang harus kalian ketahui.

Seorang investor saham adalah mereka yang mampu menemukan saham-saham yang bagus melalui proses analisis, dan mampu mengambil keputusan berdasarkan analisisnya tersebut dengan baik.
-The Calm Investor hlm 17

Kunci kesuksesan seseorang di bidang apa pun bergantung pada kualitas dirinya sendiri!
-The Calm Investor hlm 25

Orang kebanyakan akan mengatakan apa yang dia pikrikan, sementara orang bijak memikirkan apa yang akan dia katakan.
-The Calm Investor hlm 40


Kekurangan Buku

Awalnya aku bingung akan menuliskan kekurangan apa untuk buku ini. Namun, setelah aku fikir-fikir ternyata seperti manusia yang jauh dari kata sempurna, buku ini juga memiliki kekurangan. Sejauh ini kekurangannya bagiku cuma satu : tidak ada pembatasnya. 


Kelebihan Buku

buku investasi untuk pemula
Font buku The Calm Investor! (sedikit aja biar nggak dikira spoiler)
Selain bahasanya yang ringan, aku sangat suka dengan font dari buku The Calm Investor ini karena sangat nyaman dibaca. Ukurannya sangat pas, tidak terlalu kecil ataupun terlalu besar. 


Rekomendasi Buku The Calm Investor

Buku ini banyak merubah cara pandanganku dalam berinvestasi. Beruntungnya, aku membeli buku ini saat market sedang merah-merah merona di bulan Mei lalu. Portofolio saham rugi? Jangan ditanya lagi. 

Tapi setelah membaca buku ini, aku jadi lebih memahami tujuan dari sebuah investasi. Sesuai dengan judulnya, pastinya akupun belajar menjadi pribadi yang lebih stabil dalam pengambilan keputusan dan mengelola emosi. Stay calm!

Buku The Calm Investor sangat aku rekomendasikan bagi investor pemula. Karena sebaik apapun analisis dan ilmu investasi yang dimiliki. Segala keputusan yang akan kalian lakukan akan selalu dilandasi pada psikologi dan emosi.

Cheers,

andayani rhani

Reactions

4 Komentar

  1. bagus ni mbnak bukunya buat aku investor pemula, nanti aku mau cari dan baca deh.
    setuju dengan kata buku tersebut, investor itu 90% emosi dan 10%analisis :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. bener banget mba, sangat buku yang sangat mencerahkan bagi investor pemula di pasar modal Indonesiaaa

      Hapus
  2. wah ini bukunya pas banget ya buat yang mau mulai investasi di pasar modal biar nggak salah langkah

    BalasHapus
    Balasan
    1. betul mas antung ^^ terima kasih sudah berkunjung

      Hapus

Thank you for your time to come by and leave comment! Follow me on Instagram @andayanirhani, let me know you found me from my blog, and I'll follow you back :)
-Xoxo